Radar Kriminal
  • Home
  • Lainnya
  • Hukum
  • Redaksi
No Result
View All Result
  • Home
  • Lainnya
  • Hukum
  • Redaksi
No Result
View All Result
Radar Kriminal
Home Polri

Kapolresta Cirebon Sambangi Yayasan Islamiyah Weru, Ajak Siswa Jadi Pemimpin Hebat dan Jauhi Narkoba

Editor by Editor
Agustus 12, 2025
in Polri
0
Kapolresta Cirebon Sambangi Yayasan Islamiyah Weru, Ajak Siswa Jadi Pemimpin Hebat dan Jauhi Narkoba
0
SHARES
0
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

RadarKriminal.id, Kab Cirebon, Jawa Barat, Selasa,12/8/2025, Cirebon – Suasana semangat dan antusiasme memenuhi halaman Yayasan Pendidikan Islam Islamiyah, Jl. Syekh Datul Kahfi, Weru Lor, Kabupaten Cirebon, Selasa (12/8/2025), saat ratusan siswa menyambut kedatangan jajaran Polresta Cirebon dalam program Police Goes To School.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni, S.I.K., S.H., M.H. ini dihadiri pejabat utama Polresta Cirebon, Kapolsek Weru, Kepala Sekolah, para guru, serta sekitar 500 siswa. Program ini merupakan bagian dari upaya Polri mendekatkan diri dengan dunia pendidikan dan menanamkan nilai disiplin serta kesadaran hukum sejak dini.

Kapolresta Cirebon dalam sambutannya menjelaskan alasan kepolisian aktif mengunjungi sekolah-sekolah.

“Kami ingin memastikan anak-anak kita belajar dengan baik, lancar, dan fokus menggapai cita-cita. Kalian adalah calon pemimpin bangsa di masa depan, siapkan diri mulai dari sekarang. Belajar giat, berperilaku baik, dan hindari hal-hal yang bisa merusak masa depan,” ujarnya.

Ia mengingatkan para siswa bahwa tantangan di masa depan tidaklah mudah. Mulai dari dampak konflik global yang mempengaruhi harga pangan, keterbatasan energi, hingga kemajuan teknologi yang pesat.

“Jangan hanya mengandalkan mencari pekerjaan, tetapi ciptakanlah lapangan pekerjaan. Negara kita kaya sumber daya alam, tugas kalian adalah menjaganya. Dan yang terpenting, jauhi narkoba, minuman keras, geng motor, serta tawuran,” tegasnya.

 

Kapolresta juga memperkenalkan layanan darurat 110 yang bisa diakses gratis oleh masyarakat. Layanan ini, kata dia, dapat digunakan untuk melaporkan tindak kriminal, kecelakaan, atau keadaan darurat lainnya.

 

Selain Kapolresta, Kasat Narkoba Polresta Cirebon AKP Heri Nurcahyo, S.H. turut memberikan penyuluhan bahaya narkoba dan miras.

“Generasi muda harus berani menolak hal-hal yang merusak bangsa. Jaga pergaulan, pilih teman yang baik, dan jangan mudah tergoda ajakan yang menjerumuskan. Masa depan kalian sangat berharga, jangan hancurkan hanya karena rasa ingin tahu yang salah arah,” pesannya.

Dari aspek keselamatan lalu lintas, Wakasat Lantas Polresta Cirebon AKP Hadi Nuryanto, S.Trk., S.I.K. mengingatkan pentingnya tertib berkendara, khususnya di kawasan Trusmi yang menjadi zona tertib lalu lintas.

 

“Keselamatan adalah yang utama. Jangan terjebak gengsi di jalan, karena hal kecil bisa menjadi masalah besar. Saya juga berharap tenaga pendidik ikut mengingatkan siswa agar selalu taat aturan,” tuturnya.

Kegiatan Police Goes To School ini tidak hanya berlangsung di Weru, tetapi juga dilaksanakan serentak di 27 Polsek jajaran Polresta Cirebon. Program ini diharapkan mampu memperkuat karakter pelajar, menumbuhkan kesadaran hukum, serta memotivasi mereka menjadi generasi yang disiplin, mandiri, dan berprestasi.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin siswa semakin termotivasi untuk belajar, berdisiplin, dan taat hukum. Semua ini demi masa depan yang gemilang dan bangsa Indonesia yang semakin maju,” pungkas Kapolresta Cirebon.

 

( Loly )

65
Editor

Editor

Related Posts

Gubernur Akmil Mayjen TNI Rano Tilaar Resmikan Rumah Jaga Kesatrian 
TNI

Gubernur Akmil Mayjen TNI Rano Tilaar Resmikan Rumah Jaga Kesatrian 

November 27, 2025
Lambatnya Penanganan Adopsi Ilegal di Bekasi: YLBH Angkat Bicara
Hukum

Lambatnya Penanganan Adopsi Ilegal di Bekasi: YLBH Angkat Bicara

November 27, 2025
Wujudkan Swasembada Pangan, Babinsa Larangan Dampingi Poktan Tanam Padi Program Tanam Ketiga
TNI

Wujudkan Swasembada Pangan, Babinsa Larangan Dampingi Poktan Tanam Padi Program Tanam Ketiga

November 27, 2025
Next Post
Kapolresta Cirebon Sambangi Yayasan Islamiyah Weru, Ajak Siswa Jadi Pemimpin Hebat dan Jauhi Narkoba

Polresta Cirebon Renovasi Dua Rumah Warga Tak Layak Huni, Hadirkan Kebahagiaan dan Harapan Baru

Tokoh Pemuda Papua Dukung Penegakan Hukum terhadap KKB dan Apresiasi Satgas Ops Damai Cartenz

Tokoh Pemuda Papua Dukung Penegakan Hukum terhadap KKB dan Apresiasi Satgas Ops Damai Cartenz

Kapolres Metro Bekasi Pimpin Sertijab, Pengukuhan, dan Kenal Pamit Pejabat Baru di Gedung Promoter

Kapolres Metro Bekasi Pimpin Sertijab, Pengukuhan, dan Kenal Pamit Pejabat Baru di Gedung Promoter

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Recommended

Polsek Ciputat Timur Bongkar Peredaran Obat Keras Tanpa Izin, Ribuan Butir Diamankan

Polsek Ciputat Timur Bongkar Peredaran Obat Keras Tanpa Izin, Ribuan Butir Diamankan

3 bulan ago
Kapolda Metro Jaya berikan Penghargaan Kepada Aiptu Suyatno atas Dedikasinya Mewujudkan Program Kampung Beriman 

Kapolda Metro Jaya berikan Penghargaan Kepada Aiptu Suyatno atas Dedikasinya Mewujudkan Program Kampung Beriman 

1 tahun ago
Polresta Cirebon Ungkap Kasus Pencurian dengan Kekerasan di Kecamatan Sedong

Polresta Cirebon Ungkap Kasus Pencurian dengan Kekerasan di Kecamatan Sedong

7 bulan ago
Babinsa Kel. Sunyaragi Dampingi Kunjungan Kerja Tim BGN di SDN Karangjalak 2

Babinsa Kel. Sunyaragi Dampingi Kunjungan Kerja Tim BGN di SDN Karangjalak 2

4 bulan ago

Categories

  • Asosiasi Media
  • Dugaan Korupsi
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hukum
  • Jasa Raharja
  • Lainnya
  • Pemerintah
  • Pendidikan
  • Polri
  • TNI

Topics

2018 FIFA World Cup 2018 League Adopsi Ilegal Asian Games 2018 Balinese Culture Bali United Bekasi Budget Travel Bullying Chopper Bike Cirebon Hak Anak Harjamukti Inpari 33 Istana Negara Kabupaten Cirebon Kasus Anak Kasus Hukum Keadilan Anak Kekerasan anak Kelompok Tani Klinik Yessy Carolin Koramil 1402 Harjamukti Market Stories National Exam Operasi Pekat Pemberantasan Miras Pendampingan Pertanian Perdagangan Anak Perlindungan Anak Petani Indonesia Poktan Sipadu Sejahtera Polda Metro Jaya Polresta Cirebon Program Tanam Ketiga Proses Hukum Razia Miras Renakta Rumah Sakit Graha Juanda Sinergi TNI Petani Surat Lahir Palsu Tanam Padi TNI AD Visit Bali YLBH
No Result
View All Result

Highlights

Lambatnya Penanganan Adopsi Ilegal di Bekasi: YLBH Angkat Bicara

Wujudkan Swasembada Pangan, Babinsa Larangan Dampingi Poktan Tanam Padi Program Tanam Ketiga

Polresta Cirebon Sita 127 Botol Miras Hasil Razia Pekat

Puput Carolina Hadir di Grand Opening Kopi Revolusi: Dari Kompor ke Kopi — Semangat Kolaborasi dan Persahabatan

Diskomunikasi Antara Rekan Media Dan Pihak Pelaksana Perumahan.

Viral Dicintai Warga, Ini 3 Hal yang Dilakukan Iptu Rudi Selama Jabat Kapolsek Ujung Loe

Trending

Gubernur Akmil Mayjen TNI Rano Tilaar Resmikan Rumah Jaga Kesatrian 
TNI

Gubernur Akmil Mayjen TNI Rano Tilaar Resmikan Rumah Jaga Kesatrian 

by Editor
November 27, 2025
0

RadarKriminal.id, Magelang, 25 November 2025 – Gubernur Akademi Militer (Akmil) Mayjen TNI Rano Tilaar meresmikan Rumah Jaga...

Terobosan Perpajakan Nasional: Ismuhadi Equation dan AICEco Digaungkan untuk Menggali Potensi Iceberg Economy

Terobosan Perpajakan Nasional: Ismuhadi Equation dan AICEco Digaungkan untuk Menggali Potensi Iceberg Economy

November 27, 2025
GEGER! KPK TIPIKOR BONGKAR PT TORGANDA MILIKI LAHAN 6.350 HA: Status Hukum Gelap, Pajak Nihil, Izin Lingkungan Nol.

GEGER! KPK TIPIKOR BONGKAR PT TORGANDA MILIKI LAHAN 6.350 HA: Status Hukum Gelap, Pajak Nihil, Izin Lingkungan Nol.

November 27, 2025
Lambatnya Penanganan Adopsi Ilegal di Bekasi: YLBH Angkat Bicara

Lambatnya Penanganan Adopsi Ilegal di Bekasi: YLBH Angkat Bicara

November 27, 2025
Wujudkan Swasembada Pangan, Babinsa Larangan Dampingi Poktan Tanam Padi Program Tanam Ketiga

Wujudkan Swasembada Pangan, Babinsa Larangan Dampingi Poktan Tanam Padi Program Tanam Ketiga

November 27, 2025

Kategori

  • Asosiasi Media
  • Dugaan Korupsi
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hukum
  • Jasa Raharja
  • Lainnya
  • Pemerintah
  • Pendidikan
  • Polri
  • TNI

Alamat Kantor :

Gedung Wirausaha,
Lantai 1, Unit 104,
Jl. Rasuna Said, Kav. C-5,
Setiabudi, Jakarta Selatan, 12940. Phone : (021) 5099-6969 Ext. 1194.

Pimred: TC. Manalu, 0812-8901-2364.

KARIR :
Biro Prov, Kabiro Kab/Kota, Wakabiro, Sub Kecamatan, Wartawan.
Hub WA : Venita 0812-9232-5288

Category

  • Asosiasi Media
  • Dugaan Korupsi
  • Ekonomi & Bisnis
  • Hukum
  • Jasa Raharja
  • Lainnya
  • Pemerintah
  • Pendidikan
  • Polri
  • TNI
  • REDAKSI : PT. TRIDARMA WIRA KOMUNIKA SK Kemenhukam Nomor: AHU-041978.AH.01.30. Tahun 2022. Kemeninves & BKPM, Nomor Induk Berusaha (NIB): 071 022 005 7337. NPWP Perusahaan : 61.213.099.7-011.000.
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Pedoman Media SIber

Hak Cipta radarkriminal.id © 2024 Web Development PT.TAB

No Result
View All Result
  • Home
  • Lainnya
  • Hukum
  • Redaksi

Hak Cipta radarkriminal.id © 2024 Web Development PT.TAB